MIXED USE BUILDING KAWASAN PERDAGANGAN DAN HOTEL DI BULELENG

  • I Gede Putu Sutaya Alumni Prodi Teknik Arsitektur Universitas Ngurah Rai
  • I Gusti Bagus Adnyanegara Prodi Teknik Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Ngurah Rai
  • Made Mariada Rijasa Prodi Teknik Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Ngurah Rai
Keywords: Mixed Use Building, Perdagangan, Hotel

Abstract

Kawasan perdagangan dan hotel adalah sarana untuk menunjang kegiatan pariwisata, tujuan dari pengadaan kegiatan ini yaitu untuk menyediakan sarana rekreasi, hiburan dan penginapan didalam satu kawasan serta untuk memenuhi kebutuhan yang menuntut kemudahan dan cepat di jaman modern seperti sekarang.

Indonesia adalah negara yang berpenduduk nomor lima terbesar di dunia yang sebagian besar industri-industrinya mengalami banyak kemajuan sehingga saranainfrastrukturmenjadi kebutuhan utama untuk mendukung kemajuan ekonomi suatu negara. Perkembangan dan kemajuan  jaman saat ini,  menuntut kemudahan dalam segala hal dan khususnya dibidang pariwisata, sehingga penyediaan sarana dan fasilitas seperti hiburan, penginapan dan rekreasi di dalam satu kawasan merupakan trend saat ini. Untuk menunjang kegiatan tersebut "Mixed use building" adalah jawaban yang dapat memecahkan masalah di era modern ini. Dalam hal ini adalah kawasan perdagangan dan hotel di Buleleng.

Pada tahap pengumpulan data penulis menggunakan beberapa metode seperti, metode kepustakaan, wawancara dan observasi. Kemudian dianalisa sehingga dapat menciptakan spesifikasi umum dan khusus selanjutnya dikaitkan dengan kawasan perdagangan dan hotel di Buleleng. Dari perpaduan standar perancangan, kajian terhadap kegiatan sejenis, terciptalah program ruang, program site, konsep dasar "komersial, rekreatif, dan prestise"  dengan tema "Post Modern" style hybrid. diharapkan dengan terciptanya proyek ini dapat memberi warna baru dibidang pariwisata serta dapat mempermudah pelaku kegiatan dalam memenuhi kebutuhan di era global ini.

Published
2017-03-31
How to Cite
Sutaya, I. G., Adnyanegara, I. G., & Rijasa, M. (2017). MIXED USE BUILDING KAWASAN PERDAGANGAN DAN HOTEL DI BULELENG. Jurnal Teknik Gradien, 9(1), 21-36. Retrieved from https://www.ojs.unr.ac.id/index.php/teknikgradien/article/view/146
Section
Articles
Abstract viewed = 358 times
MIXED USE BUILDING KAWASAN PERDAGANGAN DAN HOTEL DI BULELENG.pdf downloaded = 1038 times